BERITA

Detail Berita

Kontes SMK Mitra Binaan AHM 2025

Senin, 17 November 2025 15:22 WIB
11 |   -

SEMARANG – Astra Motor Training Center (AMTC) Semarang kembali menjadi saksi ajang kompetisi keterampilan teknik sepeda motor bergengsi. Ajang bertajuk "Kontes SMK Mitra Binaan AHM Kategori Siswa dan Guru Tahap Sub Regional" ini digelar selama dua hari, pada 12 dan 13 November 2025.


 

Kegiatan yang merupakan bagian dari "Festival Vokasi Satu Hati" ini bertujuan untuk mengukur dan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di lingkungan pendidikan vokasi, khususnya teknik sepeda motor Honda.

Uji Kompetensi Menyeluruh Berdasarkan pantauan di lokasi, para peserta yang terdiri dari siswa dan guru SMK teknik sepeda motor menjalani serangkaian tes yang ketat. Tidak hanya diuji secara teori di dalam kelas, para peserta juga diwajibkan mengikuti ujian praktik (troubleshooting) pada unit sepeda motor Honda.

Tekankan Tiga Aspek Utama Sesuai dengan slogan yang terpampang di ruang ujian, yakni "Best Knowledge, Skill, Attitude", kompetisi ini tidak hanya mencari mereka yang jago membongkar pasang mesin. Aspek sikap (attitude) dan pelayanan juga menjadi sorotan.


Menjaring Bibit Unggul Kontes Sub Regional ini merupakan saringan awal untuk mencari perwakilan terbaik yang nantinya akan melaju ke tingkat Regional hingga Nasional. Melalui program ini, Honda berharap dapat memperkuat Link and Match antara dunia pendidikan dan dunia industri, sehingga lulusan SMK siap kerja dengan standar kualitas yang tinggi.

Para peserta terlihat antusias namun tetap fokus mengenakan seragam praktek (wearpack) khas Honda berwarna putih-merah, berjuang memberikan performa terbaik mereka demi mengharumkan nama sekolah masing-masing.
 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini